Berita


Perbedaan tas berdasarkan istilah KW di masyarakat:
Untuk Tas Lokal: bahan terbuat dari kulit maupun kulit sintetis, kulit tebal, jahitan sudah bagus dan rapi, namun kualitas tidak sebagus tas import, karena faktor sumber daya manusia yang mengolahnya dan ketersedian bahan yang terbatas. Harga terjangkau.
Tas KW 2: bahan kulit sintetis, kulit agak tipis namun jahitan sudah bagus dan rapi. Harga terjangkau.
Tas KW 1: bahan kulit sintetis, kulit tebal, jahitan bagus dan rapi. Harga terjangkau.
Tas KW semi super: bahan kulit sintetis yang sangat halus, kulit tebal, jahitan bagus dan rapi. Harga sudah sedikit mahal, berkisar antara satu juta keatas.
Tas KW Super AA: kulit asli, sudah matang, dapat dicuci, jahitan bagus dan rapi. Untuk merek tertentu biasanya ada sertifikat, dengan dustbag, dan nomor seri. Harga sudah sedikit mahal.
Tas KW Super AAA: kulit asli dengan kualitas lebih tinggi. Biasa disebut Semi Original karena bahan dan jahitan yang sangat mirip dengan tas asli atau original. Dilengkapi dengan dustbag, ada nomor seri, dan sertifikat (kecuali untuk model2 tertentu kadang tidak ada). Harga mahal.
Tas Original atau asli: kulit asli dengan kualitas tinggi, jahitan sangat bagus dan rapi. Dilengkapi dustbag, ada nomor seri, sertifikat. Harga sangat Mahal, berkisar antara dua puluh juta rupiah keatas, seperti Channel, Louis Vuitton, Gucci, dll.